MAN BONTANG

Puncak Milad MAN Bontang Ke-27 , Tak Ada Penerbangan Balon

Bontang (Madrasah) – Puncak peringatan MILAD yang ke 27 Madrasah Aliyah Negeri Bontang bertema “Bersama Kita Bangkit Membentuk Generasi Tangguh, Berjiwa yang Islami, Berprestasi, dan Berwawasan Lingkungan” dibuka secara resmi oleh Camat Bontang Utara Drs. H. Sutrisno, M.Si, bertempat di Lapangan Basket, Selasa (29/11/2022).

Acara ini selain dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bontang, Kasubag TU, para Kasi, Pengawas pendidikan, Kepala Madrasah Tsanawiyah juga dihadiri oleh instansi mitra seperti BSI, BNI dan beberapa madrasah binaan Sekolah Adiwiyata MAN Bontang.

Lena Roza, M.Pd, selaku ketua panitia pelaksana melaporkan bahwa peringatan Milad dirangkai dengan berbagai kegiatan, seperti Bussiness day,  Lomba kebersihan kelas, Pengumpulan/penyaluran Baksos, Jalan santai sekaligus kegiatan bersih-bersih lingkungan, serta tampilan ajang kreasi kegiatan ekstra kurikuler yang ada di madrasah. Tujuannya adalah membentuk generasi yang tangguh, kuat mental untuk bersaing melaui jiwa kewiraswastaan yang Islami dan memupuk karakter peduli dan berbudaya lingkungan. “Karena penanaman karakter peduli dan berbudaya lingkungan kepada seluruh ekosistem madrasah sesuatu hal yang wajib, maka puncak Milad ditandai dengan Penyerahan Bibit Pohon/Tanaman Endemik Kaltim kepada madrasah binaan dan pejabat yang hadir. Tidak ada penerbangan Balon, karena itu hanya akan merusak lingkungan jika balon tersebut jatuh di alam, dan akan mengganggu bioda laut bila jatuhnya di Laut”. jelas Lena. Barang tentu apresiasi yang tinggi disampaikan oleh Ka. Kemenag H.M. Izzat Solihin, S.Ag.,M.Pd.

Terpisah, Kepala Madrasah Aliyah Negeri Bontang Sugiannoor, S.Pd.I, M.Pd menuturkan bahwa pelaksanaan Milad bertujuan untuk mengenalkan dan mengenang bahwa pada usia ke 27 tahun berarti MAN Bontang sudah dewasa, sudah banyak melahirkan alumni menjadi generasi yang berakhlakul karimah yang berguna bagi bangsa dan negara khususnya Kota Bontang. “Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, khususnya kementerian agama kota Bontang yang tak henti-hentinya memberikan bimbingan demi kemajuan dan peningkatan kualitas madrasah. Semoga ke depan akan ada keterlibatan para alumni dalam acara acara penting madrasah seperti peringatan milad ini, sebab kontribusi para alumni untuk memajukan madrasah sangat kita harapkan, sebagaimana di sekolah lain pada umumnya”. harap kamad. (lr)

Berita Terkait