MAN BONTANG

Arabic Club MAN Bontang Resmi Dibuka, Siswa Tunjukkan Antusiasme Tinggi

Bontang (Madrasah) – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Bontang secara resmi membuka kegiatan ekstrakurikuler “Arabic Club” masih pada peringatan HUT RI ke-79. Kegiatan ini diinisiasi oleh Rahmad Maulana Tazali, M.Pd., seorang Guru Bahasa Arab, dan dihadiri oleh Kepala MAN Bontang, Sugiannoor, S.Pd.I., M.Pd., bersama para guru dan siswa di Ruangan Pertemuan Lab 1 pada Senin (19/08/2024). Sebanyak 32 siswa dari kelas X dan XI berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Rahmad Maulana menjelaskan bahwa tujuan utama Arabic Club adalah untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Arab siswa, mempersiapkan mereka menghadapi era globalisasi yang menuntut penguasaan bahasa internasional, termasuk Bahasa Arab. Dalam sambutannya, Kepala MAN Bontang,  Sugiannoor, menekankan pentingnya Bahasa Arab dalam pemahaman ibadah, seperti bacaan sholat dan Al-Qur’an, agar lebih bermakna.

“Bahasa Arab yang kalian pelajari memang belum tentu sering digunakan dalam percakapan sehari-hari, namun penting untuk memahami bacaan sholat dan Al-Qur’an. Dengan Bahasa Arab, ibadah kalian akan lebih bermakna,” ucapnya.

Hj. Zulfa H.K, M.Pd.I., yang merupakan guru senior Bahasa Arab, turut memberikan motivasi kepada siswa mengenai pentingnya konsistensi dalam belajar Bahasa Arab, dengan menekankan proses pembiasaan seperti halnya seorang bayi belajar berbicara.

Acara pembukaan Arabic Club ini berlangsung lancar dan penuh hikmat, dengan antusiasme tinggi dari para siswa. Di akhir acara, Kepala MAN Bontang berharap agar siswa terus bersemangat dalam belajar, mengingat manfaat besar yang bisa diraih, baik secara pribadi maupun dalam meningkatkan suasana berbahasa di MAN Bontang. (lr)

Berita Terkait