Bontang (Madrasah) – Gerakan membawa tumbler menjadi sorotan utama dalam Seminar Edukasi yang diselenggarakan oleh MAN Bontang di Auditorium 3 Dimensi Pemkot Bontang, Selasa (4/2/2025).
Sebagai Sekolah Adiwiyata Mandiri, MAN Bontang memanfaatkan kesempatan ini untuk mengajak seluruh peserta, baik siswa perwakilan pengurus OSIS SMA, SMK, dan MAN se-Kota Bontang, serta guru MAN Bontang, untuk berpartisipasi dalam gerakan peduli lingkungan yang telah menjadi bagian dari budaya sehari-hari di sekolah.
Gerakan membawa tumbler tidak hanya diterapkan di dalam sekolah, tetapi juga menjadi kebiasaan yang dibawa dalam setiap kegiatan luar, termasuk seminar ini. Dengan gerakan tersebut, MAN Bontang berkomitmen mengurangi sampah plastik sekaligus menanamkan nilai-nilai hidup berkelanjutan kepada siswa dan guru. Kebiasaan ini menunjukkan bahwa perubahan besar bisa dimulai dari langkah kecil yang dilakukan secara bersama-sama
Seminar bertema Membangun Kesehatan dan Kekuatan Mental dalam Tinjauan Psikologis dan Perspektif Islam ini juga menjadi sarana untuk mengedukasi peserta tentang pentingnya menjaga kesehatan mental. Seminar ini dilatarbelakangi oleh keresahan akan maraknya kasus bunuh diri di kalangan remaja di Kota Bontang. Narasumber seminar, Ibu Trully Tisna, S.Psi. dan Kak Siti Nurul Hajiratul Qudsiah, S.Pd., menyampaikan wawasan mendalam mengenai kesehatan mental, baik dari perspektif psikologi maupun Islam.
Kepala MAN Bontang, Sugiannoor, S.Pd.I., M.Pd., dalam sambutannya, mengapresiasi semangat OSIM dalam mengadakan seminar ini. “Gerakan tumbler ini sudah menjadi bagian dari budaya kita di MAN Bontang. Saya bangga bisa menyaksikan partisipasi aktif siswa dan guru dalam membawa tumbler sebagai bagian dari upaya menjaga kelestarian lingkungan. Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam seminar ini. Semoga langkah kecil ini dapat memberikan dampak besar bagi kelestarian alam dan kesehatan mental kita,” ujar Sugiannoor.
Seminar ini diharapkan dapat menginspirasi peserta untuk menjaga kesehatan mental dan menjadi pelopor dalam budaya peduli lingkungan. Gerakan membawa tumbler di MAN Bontang membuktikan bahwa komitmen terhadap lingkungan dapat diwujudkan dalam tindakan nyata yang berdampak pada kehidupan sehari-hari. (lr)